GENERASI NEWS

Kategori

Wali Kota Hadiri Welcome Dinner Rakernas XIV APEKSI

Wali Kota Medan Drs H T Dzulmi Eldin S MSi MH menghadiri Welcome Dinner  dalam rangka Rapat Kerja Nasional  (Rakernas) XIV Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia (APEKSI) di The Renaissance Semarang Jalan Bukit Panorama Jangli, Graha Candi, Selasa  (2/7). Jamuan makan malam ini sengaja digelar Wali Kota Semarang Hendrar Prihadi untuk menyambut kedatangan para Wali Kota dari seluruh Indonesia yang akan mengikuti Rakernas XIV APEKSI  tersebut.
                Welcome Dinner turut dihadiri Ketua APEKSI Airin Rachmi Diani yang juga Wali Kota Tanggerang Selatan.  Seluruh Wali Kota, termasuk Wali Kota Medan mengenakan batik lengan panjang yang menjadi ciri khas daerah masing-masing  dalam jamuan makan malam yang berlangsung dengan penuh kekaraban tersebut. Wali Kota Medan sendiri mengenakan Batik Medan hasil kreasi Ketua TP PKK Kota Medan bersama  para pengerajin batik di Kota Medan.
                Dalam Welcome Dinner tersebut, Wali Kota didampingi Asisten Ekonomi dan Pembangunan Khairul Syahnan, Kadis Perhubungan Kota Medan Iswar Lubis, Kadis Kebersihan dan Pertamanan H M Husni, Kepala Badan Pengelola Pajak dan Retribusi Daerah Suherman, Kadis Pertanian dan Perikanan Ikhsar Marbun serta Kabag Hubungan Kerjasama Setdako Medan Rivai Nasution.
                Sebelum jamuan makan malam dimulai, Wali Kota Semarang menyampaikan ucapan selamat datang kepada seluruh Wali Kota yang telah meluangkan waktunya hadir untuk mengikuti Rakernas XIV APEKSI.  Pria yang akrab disapa dengan Hendi itu berharap agar seluruh Wali Kota merasa nyaman dan betah selama berada di Kota Semarang.
                Setelah itu giliran Ketua APEKSI Airin Rachmi Diany menyampaikan kata sambutannya. Atas nama seluruh Wali Kota yang hadir, Airin mengucapkan terima kasih atas jamuan makan malam yang luar biasa tersebut. Selain menyungguhkan aneka makanan, ruangan yang digunakan untuk Welcome Dinner juga sangat besar sehingga seluruh Wali Kota yang hadir merasa tenang dan nyaman.
                Selanjutnya Airin juga menyampaikan ucapan terima kasihnya kepada para Wali Kota yang hadir, sebab mereka sangat antusias untuk mengikuti Rakernas XIV APEKSI. Apalagi ungkap Airin, dirinya mendapat informasi ada sejumlah Wali Kota yang sengaja menggunakan jalan darat menuju Kota Semarang untuk mencoba jalan tol  yang baru.
                “Usai Pemilu 2019, termasuk Pilpres, mari kita menyambut dan menyosong tugas dan amanah  dengan sebaik-baiknya.  Kemudian saya brharap agar Rakernas XIV APEKSI  beserta seluruh rangkaian kegiatan  seperti pawai budaya dan Indonesia City Expo dapat berjalan dengan baik dan lancer sesuai yang diharapkan,”  kta Airin.
                Usai makan makan malam, masing-masing Wali Kota mendapat goodie bag dari Wali Kota Semarang. Setelah itu Welcome Dinner pertunjukan musik maupun tari-tarian tradisionil untuk menghibur para Wali kota yang hadir.  Tim kesenian dari Pemko Medan pun mendapat kesempatan tampil membawakan Tarian Zapin dengan apik sehingga mendapat aplaus dan apresiasi dari paara Wali Kota maupun tamu undangan lainnya.
                Wali Kota Medan Drs H T Dzulmi Eldin S MSi MH menjelaskan, Welcome Dinner merupakan kegiatan yang digelar rutin jelang pelaksanaan Mukernas APEKSi. Selain sebagai ungkapan selamat datang dari tuan rumah, esensi jamuan makan malam itu juga untuk mempererat tali silaturahmi antar Wali Kota.
                “Saya berharap Mukernas XIV APEKSI yang mengusung tema, “Penguatan Alokasi Anggaran Pemerintah Daerah Untuk Mendukung Profesionalits Apratur dan Kemandirian Daerah dapat berjalan dengan lancer. Di samping itu juga nantinya menghasilkan  pemikiran-pemikiran positif untuk bangsa, termasuk memajukan kota yang tergabung dalam APEKSI,” harap Wali Kota.

Previous
« Prev Post

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *