terkini

Polres Sibolga Laksanakan Police Goes To School, Antisipasi Tawuran, Unras, Kenakalan Remaja dan Penyalahgunaan Narkotika Kepada Pelajar

Senin, 17 November 2025, November 17, 2025 WIB Last Updated 2025-11-18T03:48:46Z


SIBOLGA -
Polres Sibolga kembali melaksanakan program Police Goes To School sebagai upaya meningkatkan pembinaan dan penyuluhan kepada para pelajar tingkat SLTA dan SLTP sederajat di wilayah Kota Sibolga. Kegiatan ini dilaksanakan berdasarkan beberapa ketentuan resmi, yakni Undang-Undang Nomor 2 Tahun 2002 tentang Kepolisian Negara Republik Indonesia, Surat Telegram Kapolda Sumut Nomor ST/1934/X/OPS.4.5/2024, serta Surat Perintah Kapolres Sibolga Nomor Sprin/1207/XI/OPS.4.1/2025/Binmaps tentang penugasan personel dalam memberikan penyuluhan mengenai antisipasi aksi tawuran, unjuk rasa, kenakalan remaja, dan penyalahgunaan narkotika.


Kegiatan digelar pada Selasa, 18 November 2025, dimulai pukul 07.00 WIB hingga selesai, bertempat di SMA Negeri 3 Sibolga, Jalan R. Suprapto, Kelurahan Pancuran Gerobak, Kecamatan Sibolga Kota.


Turut hadir dalam kegiatan tersebut sejumlah personel Polres Sibolga, yaitu Kasihumas Polres Sibolga AKP Suyatno, Ps. Kasi Propam IPDA Chandra Purba, SH, Bhabinkamtibmas Kelurahan Pasar Baru Aiptu Azrai Siahaan, Bhabinkamtibmas Pancuran Gerobak Aiptu Maman S. Lubis, serta personel Polres Sibolga lainnya yang tersprin. Dari pihak sekolah, kegiatan dihadiri oleh Wakil Kepala SMA Negeri 3 Sibolga Baya Sitanggang, para guru, tenaga pendidik, staf tata usaha, serta seluruh siswa dan siswi SMA Negeri 3 Sibolga.


Dalam penyampaiannya, AKP Suyatno bersama IPDA Chandra Purba memberikan sejumlah *pesan-pesan Kamtibmas* yang menekankan pentingnya kedisiplinan pelajar terhadap hukum dan aturan yang berlaku di lingkungan keluarga, sekolah, maupun masyarakat. Para siswa juga diingatkan untuk:


1. Tidak terlibat aksi tawuran, geng motor, dan balap liar.

2. Tidak mengikuti aksi unjuk rasa atau demonstrasi karena secara tegas dilarang bagi pelajar di bawah umur.

3. Menghindari perkelahian serta tindakan perundungan (bullying) di lingkungan sekolah.

4. Menjauhi penyalahgunaan narkoba, lem kambing, minuman keras, dan judi online.

5. Bijak dalam bermedia sosial dengan tidak mengunggah maupun menyebarkan ujaran kebencian, hoaks, provokasi, SARA, serta konten pornografi.

6. Menghindari pergaulan bebas dan tidak menjadi pelaku maupun korban penipuan online atau "lodes".

7. Memahami bahwa Polres Sibolga sedang melaksanakan Operasi Zebra Toba 2025 pada 17–30 November 2025 untuk meningkatkan keamanan, keselamatan, ketertiban, dan kelancaran lalu lintas di wilayah Kota Sibolga.

8. Segera menghubungi Call Center Polres Sibolga (Hotline 110) bila mengetahui atau mengalami tindak pidana maupun permasalahan sosial yang memerlukan kehadiran polisi.


Kegiatan Police Goes To School di SMA Negeri 3 Sibolga berakhir pada pukul 07.45 WIB dan berlangsung dalam keadaan aman, tertib, dan kondusif. Program ini diharapkan mampu menumbuhkan kesadaran hukum serta mencegah terjadinya kenakalan remaja di lingkungan sekolah dan wilayah Kota Sibolga secara umum.

(AL)

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Polres Sibolga Laksanakan Police Goes To School, Antisipasi Tawuran, Unras, Kenakalan Remaja dan Penyalahgunaan Narkotika Kepada Pelajar

Terkini

Iklan