GENERASI NEWS

Kategori

Babinsa Koramil 24/TTSB,Pantau Wilayah Binaannya Menanam Padi


Sergai,- Sebagai Bintara Pembina Desa ( Babinsa ) setiap harinya memantau wilayah binaan sebagai fungsi dan tanggung jawabnya dalam rangka kegiatan komsos yang meliputi Idiologi, politik, ekonomi, sosial, budaya pertahanan dan keamanan ( Ipoleksosbudhamkam ).


Kegiatan ini merupakan penekanan langsung yang di sampaikan oleh Dandim 0204/DS, Letkol Kav. Syamsul Arifin SE, Mtr ( Han ) kepada seluruh Babinsa di jajaran wilayah tanggung jawab ke pemimpinannya yang berada di Wilayah Kabupaten Deli Serdang, Serdang Bedagai dan Kota Tebing Tinggi.

Salah satu kegiatan yang dilakukan oleh Serda Sahala Berutu, adalah melaksanakan pendampingan membantu menamping sawah di lahan milik bapak Widodo seluas 8 rante,  merupakan kelompok Tani Sejahtera yang berada di Desa Binjai Kecamatan Tebing Syahbandar Kabupaten Serdang Bedagai, dalam rangka program Ketahanan Pangan.

Kegiatan yang di lakukan oleh serda, Sahala Berutu, disambut gembira oleh Bapak Widodo selaku pemilik lahan sawah, dengan mengucapkan terimakasih yang tak terhingga, karena telah di bantu untuk mengolah lahan sawahnya.

"Saya bangga kepada bapak Babinsa, yang tidak takut kotor tersiram lumpur lansung terjun ke sawah dengan berpakaian dinas militernya. Terimakasih pak Berutu, kami sekeluarga mendoakan semoga bapak tetap sehat dan di mudahkan rezekinya, sehingga setiap hari bisa terjun ke desa desa membatu kami para petani," ujar widodo.(001)

Previous
« Prev Post

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *