GENERASI NEWS

Kategori

Pembentukan dan Peresmian Kampung Bersih Narkoba Oleh Kapolres Sergai, di Desa Tegal Sari Dolok Masihul


SERGAI -
Kapolres Sergai AKBP Oxy Yudha Pratesta, S.I.K meresmikan Kampung Bersih Narkoba dan Posko Relawan Narkoba di wilayah hukum Polsek Dolok Masihul, Kamis (14/12/2023) pagi.


Adapu titik lokasi yang diresmikan yaitu : Kampung Bersih Narkoba di Dusun II Desa Tegal Sari, kemudian Posko Relawan Narkoba di Belakang Domasko Lingkungan II Kel.Pekan Dolok Masihul, dan Posko Relawan narkoba di Kampung Merdeka Lingkungan VIII Kel.Pekan Dolok Masihul, Kec.Dolok Masihul, Kabupaten Sergai, Sumatera Utara.


Kapolres Sergai AKBP Oxy Yudha Pratesta, S.I.K dalam sambutannya menyampaikan ucapan puji dan syukur kepada Allah SWT diberikan kesehatan sehingga dapat hadir berkumpul dalam peresmian Kampung narkoba.


“Setelah Kita bentuk, disinilah Kita mulai kerja keras kita untuk kedepannya. Jika masyarakat mau melaporkan penyalahgunaan narkoba, Kita langsung turunkan Polsek terdekat cek langsung kelapangan”, Ujarnya.


Pembersihan Narkoba tidak boleh setengah-setengah, dan cegah narkoba dari keluarga, diri sendiri terlebih dahulu, “Pemberantasan narkoba dari 12 September 2023 sampai sekarang, kurang lebih 2.000 tersangka kasus Narkoba sudah diamankan, Sumut termasuk 4 besar Se-Indonesia yang terpapar narkoba”, Ungkapnya.


Terkait dengan Pencegahan lanjutnya, jika ada keluarga yang terkena narkoba secara sukarela agar dilaporkan, akan dilakukan rehabilitasi.


“Dengan adanya kampung bebas narkoba, mudah-mudahan ke depan Desa Tegal Sari bebas dari narkoba. Kita butuh partisipasi dari masyarakat, dan harus komitmen, karena Kita menyelamatkan anak-anak Kita. Ke Depan agar tidak terjerumus di dalam narkoba”, Pungkasnya.


Danramil 16 Dolok Masihul KAPTEN INF. SAIDUN GULTOM dalam sambutnya mengucapkan terimakasih sudah membentuk kampung Bersih Narkoba di Desa Tegal Sari, dan ini merupakan kegiatan yang sangat positif.


Kegiatan Pemberantasan Peredaran Narkoba ini sudah berjalan dilakukan oleh Polsek Dolok Masihul, Bhabinsa, dan Bhabinkamtibmas sudah bekerjasama dengan pihak desa disetiap desa yang ada di Kecamatan Dolok Masihul.


Harapan kita, khusunya Pemerintahan Kecamatan Dolok Masihul bisa mengikuti kegiatan kerjasama TNI-POLRI dan unsur masyarakat yang ada di Kecamatan Dolok Masihul dan kami siap mendukung kapan tenaga kami dibutuhkan dilapangan," ujarnya.


Ketua Tim 11 Dolok Masihul H. ANDI GINTING, SP dalam sambutannya mengucapkan puji dan syukur kepada Allah SWT diberikan kesehatan sehingga kita dapat hadir dalam acara ini.


Kami tim 11 Dolok Masihul pengen membuat gebrakan yang luas di Kecamatan Dolok Masihul ini, sehingga masyarakat berani menentang dan memberantas peredaran Narkoba dan sehingga kita tidak takut lagi dengan oknum yang bermain narkoba, jika didiamkan akan meraja Lela dan semakin meluas mereka menyebarkan narkoba 


Dan, saya harap bentuklah tim disetiap desa, utk memerangi kejahatan peredaran Narkoba maupun kejahatan lainnya," pungkasnya.


Kemudian, Bupati Sergai H. Darma Wijaya dalam sambutannya mengucapkan terima kasih, dan apresiasi setinggi-tingginya kepada seluruh pihak atas terselenggaranya pembentukan Kampung Bersih Narkoba.


“Semoga Peresmian Kampung Tangguh, dan Posko Anti Narkoba ini dapat diiringi dengan tindakan, serta aksi konkrit dari pihak masyarakat Desa Tegal Sari sendiri, sehingga peredaran maupun penyalahgunaan narkoba dapat diminimalisir. Dengan diresmikannya Desa Tangguh, dan Posko Anti Narkoba di Desa Tegal Sari tentunya menjadi pesan, baik bagi pengguna maupun Pengedar Narkoba”, Harapnya mengakhiri.


Turut hadir, Kapolsek Dolok Masihul AKP Zulham, S.H, Danramil 16/DM Kapten INF. Saidun Gultom, Kaban Kesbangpol Sergai Drs. Nasrul Azis Siregar, Kasat Narkoba Polres Sergai AKP Juriadi, S.H, M.H, Kasat intelkam Polres Sergai AKP Siswoyo, KBO Reskrim / Kasi Humas Polres Sergai Iptu Edward Sidauruk, S.E, M.M, KBO Intelkam Polres Sergai Ipda Rudy Achyar.


Kemudian, Ketua Tim 11 Dolok Masihul H. Andi Ginting, S.P, Camat Dolok Masihul Dra. Fitrianti, M.Si, Sekcam Dolok Masihul Hendra Damanik, S.E, Kasi Trantib Pol PP, dan Kebersihan kantor Camat Dolok Masihul Marplusmi Sitepu, S.KM, Ka KUA Kecamatan Dolok Masihul Misno Sendry, S.E, Lurah Pekan Dolok Masihul Syahruddin Lubis, S.Pd, Anggota Tim 11 Dolok Masihul, Kepala Desa Se-Kecamatan Dolok Masihul, Anggota Koramil 16/DS, Personil Polsek Dolok Masihul, Koordinator beserta Tim Relawan Anti Narkoba Desa Tegal Sari dan Kelurahan Pekan Dolok Masihul Kecamatan Dolok Masihul, Tokoh agama, Tokoh masyarakat, Tokoh Pemuda, dan Masyarakat. 

(ALFI)

Previous
« Prev Post

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *